Pada penghujung Kepengurusan FPPTI Jawa Timur periode 2019-2022, tanggal 10-11 Desember 2022 Pengurus FPPTI Jawa Timur mengadakan kegiatan Jogya Knowledge Sharing dengan silaturahim ke Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) dan disambut oleh Kepala Perpustakaan UMY Ibu Novy Diana Fauzie, S.S., M.A. beserta tim perpustakaan. Santai sejenak melepas lelah di siang hari, ngopi bareng di Libcor Café dengan kopi latte dan minuman segar lainnya. Dengan Barista yang berpengalaman menyugukan kopi latte sesuai ekspektasi. Dilanjutkan dengan keliling perpustakaan UMY dan penandatanganan PKS oleh rekan-rekan pengurus FPPTI JATIM yang hadir dan mewakili instansi masing-masing.
Read MoreTag: pengurus fppti jawa timur
Pelantikan Pengurus FPPTI Wilayah Jawa Timur 2016-2019
FPPTI Jawa Timur menyelenggarakan Seminar Penguatan Kompetensi Pustakawan dalam Peningkatan Visibilitas Perguruan Tinggi pada tanggal 17 Januari 2017. Seminar yang terselenggara berkat kerjasama dengan STIKes Insan Cendekia Medika (ICMe) Jombang bertujuan untuk memberikan wawasan bahwa peran pustakawan dalam memiliki dan meingkatkan kompetensi yang dimiliki akan dapat menjadi bagian dalam upaya perguruan tinggi untuk meningkatkan visibilitas perguruan tinggi.
Pada saat pembukaan seminar, Ketua STIKes ICMe, Bambang Tutuko, S.H., S.Kep., N.S., M.H. , menyampaikan rasa terima kasihnya atas kesempatan dan kepercayaan yang diberikan kepada STIKes ICMe dalam menyelenggarakan seminar sekaligus pelantikan pengurus baru FPPTI Jawa Timur 2016-2019. Ketua STIKes ICMe juga berharap agar peran pustakawan dapat terus ditingkatkan, karena saat ini perpustakaan menjadi bagian penting dalam penyelenggaraan perguruan tinggi. Read More